Pages

Thursday 21 June 2012

makanan tradisional grontol



Tidak banyak orang yang saat ini mengenal Grontol. Karena sudah sangat jarang orang yang membuatnya. Grontol yaiut makanan tradisional yang bahan dasarnya jagung yang direbus dan dihidangkan dengan diberi taburan parutan kelapa. Hampir sebagian besar wilayah Jawa tengah mengenal makanan tradisional yang unik ini.
Resep Grontol Jagung:
200 gr jagung kering
1 liter air
1 sendok teh garam
1/2 buah kelapa muda, kupas, parut
1 lembar daun pandan
gula pasir secukupnya (bisa juga tanpa gula)
CARA MEMBUAT:
 Cuci jagung hingga bersih. Rendam dalam air yang cukup lalu biarkan selama 1 malam.
Masukkan jagung, air, dan garam dalam panci presto. Masak selama 30 menit lalu biarkan hingga tekanan dalam panci habis. Angkat lalu tiriskan.
Campur kelapa parut dengan garam dan daun pandan lalu kukus selama 15 menit. Angkat, sisihkan.
Campur jagung, kelapa parut, dan gula pasir. Sajikan.

 2. Cara tradisional dengan hasil lebih nikmat:

Untuk mendapatkan grontol yang empuk dan aduhai misalnya, setelah jagung harus dicuci bersih sebelum direbus dengan air yang sudah dicampur gamping atau  enjet selama tiga jam. Setelah itu jagung baru ditiriskan dan dikosek.

Jagung yang telah dikosek itu kemudian harus direbus kembali dengan air kapur atau enjet selama semalam agar tiap-tiap butirnya membengkak. Setelah itu, barulah jagung disiram dengan air bersih lalu direbus dengan air bening selama satu jam. Setelah ditiriskan, baru kemudian grontol siap dinikmati dengan taburan kelapa parut dan sedikit cipratan garam bubuk.
Kalau masih belum dicampur dengan kelapa, grontol bisa tahan sehari semalam,
Sumber:
1. penuturan ibuku
2. Wikipedia
3. tabloidbintang.com
4. Solopos.com

0 comments:

Post a Comment